Selasa, 30 Juni 2009

Microprocessor 8088

Processor/CPU (Central Processing Unit) merupakan otaknya komputer. Processor dapat dibedakan dari perbedaan jumlah data bus-nya. Misalkan ada processor 8 bit, itu berarti processor tersebut memiliki 8 data bus.

1. Ada beberapa produsen processor untuk PC, seperti Intel, AMD, Cyrix, dan Winchip IDT. Kita gunakan standar processor keluaran Intel Corp ,sbb:

1. Processor 8 bit : 8088 (Generasi XT = Extended Technology)

2. Processor 16 bit : 8086

80186

80286 (Generasi AT=Advanced technology)

3. Processor 32 bit : 386 SX

386 DX

486 SX

486 DX

Pentium

Pentium Pro

Pentium II

Pentium III

Pentium 4

PC-PC didesain berdasar generasi-generasi CPU yang berbeda. Intel bukan hanya satu-satunya perusahaan yang membuat CPU-CPU, tetapi jelas sekali merupakan perusahaan yang terpenting. Tabel berikut ini menunjukkan generasi-generasi CPU yang berbeda. Tiap generasi yang berkuasa ialah chip-chip Intel, tetapi pada generasi kelima kita dapat melihat pilihan-pilihan


Pada Mikroprosesor Intel
8088 terdiri dari 2 buah unit yang terpisah secara logika, yang disebut Bus Interface Unit ( BIU ) dan Execution ( EU ) .

BIU memiliki fungsi sebagai hardware , menghasilkan alamat-alamat memori dan input / output untuk mengirimkan data antara peralatan yang ada diluar CPU dengan EU. BIU juga berfungsi untuk mengambil semua instruksi untuk EU yang kemudian ditempatkan di Instruction Queue ( antrian instruksi ).

Fungsi dari EU adalah untuk menerima kode instruksi dan data dari BIU , menjalankan instruksi tersebut dan menyimpan hasilnya pada general register ( register-register umum ). Setelah mengembalikan data ke BIU , data bisa disimpan di memori atau ditulis disebuah peralatan output. EU dan sistim bus tidak memiliki hubungan yang langsung, semua data yang diterima dan dikirimkan melalui BIU.

Register-register yang terdapat pada mikroproresesor 8088 terdiri dari ke 4 kelompok register :

  • Kelompok register data,
  • Kelompok indeks and pointer register,
  • Kelompok segment register,
  • Kelompok flag register.

Kelompok register data adalah : AX, BX, CX, dan DX, BX, CX dan DX merupakan register –register 16 bit yang terdiri dari delapan 8 bit yaitu AH dan AL, BH dan CH dan CL serta DH dan DL X dalah singkatan dari extended yang terdiri 16 bit, H dan L adalah singkatan dari high dan low yang masing-masing dari 8 bit. AX ( Accumulator ) merupakan register aritmatik oleh karena itu register ini selalu dipakai dalam operasi-operasi penjumlahan , pengurangan, perkalian dan pembagian.

BX ( Base ) merupakan register yang dapat membaca atau menulis secara langsung dari atau ke memori. CX ( Count ) merupakan register yang digunakan untuk menentukan jumlah loop yang digunakan. DX ( Data ) merupakan register yang mempunyai tugas untuk membantu AX dalam proses perkalian dan pembagian, juga mempunyai tugas untuk menunjukan nomor port pada oprasi oprt.

Kelompok Index and pointer register digunakan sebagai memory pointer, register ini adalah register 16 bit dan tidak dapat diopresikan sebagai register 8 bit tidak seperti register-register data. Yang termasuk dalam kelompok register ini adalah register SP ( Stack pointer ), register BP ( Base pointer ), register SI ( Source Index ) , register DI ( Destination Index ) and register IP ( Intruction Pointer ).

Kelompok segment register digunakan untuk membentuk segmen-segmen 64 Kbyt dalam daerah memori I Mbyt. Yang termasuk dalam register SS ( Stack segment ) dan register ES ( Extra Segment ). Masing-masing register mempunyai fungsi yang berlainan. CS berfungsi untuk menyimpan instruksi-instruksi program , DS berfungsi untuk menyimpan data-data program , ES merupakan segmen tambahan uantuk DS dan SS berfungsi untuk menyimpan data dan alamat suatu baris perintah dikerjakan.

Kelompok flag register digunakan untuk menyatakan keadaan mikroprosesor dan hasil dari suatu eksekusi .

Register yang termasuk di dalamnya adalah OF ( Overflow Flag ), DF ( Direction Flag ), IF ( Interrup Flag ) , TF ( Trap Flag ), SF ( Sign Flag ), ZF ( Zero Flag ), AF ( Auxiliary Carry Flag ), PF ( Parity Flag ) dan CF ( Carry Flag ).

Siklus fetch dan eksekusi adalah sebagai berikut :

1. BIU mengeluarkan isi instruction pointer register ( IP ) Ke dalam addres bus dan membaca sebuah byte atau word ( 2 byte ) ke dalam BIU.

2. Register IP ditambah dengan satu sebagai persiapan untuk pengambilan instruksi berikutnya.

3. Instruksi yang telah dibaca dimasukan instruction queue ( antrian instruksi ). Data yang pertama masuk , pertama keluar ( first in first out ). EU dapat mengambil instruksi-instruksi yang akan dieksekusi langsung dari instruction queue.

4. Bila dala queue kosong , maka EU dengan segera mengeksekusi instruksi yang dibaca oleh BIU.

5. Selama EU mengeksekusi instruksi ini BIU meneruskan pengambilan instruksi berikutnya. BIU kemungkinan akan mengisi queue dengan beberapa instruksi baru sebelum EU siap mengeksekusi instruksi berikiutnya. Queue pada 8088 dapat menyimpan maksimal 4 byte.

Ruang memori dari Mikroprosesor 8088 besarnya adalah 1 Mbyte , dengan alamat mulai dari 00000H sampai dengan FFFFFH, yang dibagi menjadi 16 blok yang masing-masing besarnya sama dengan 64 kbyte.

Segment register masing-masing diberi nama CS ( Code segment ), SS ( Stack segment ), DS ( Data Segment ) dan ES ( Extra Segment ).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar